CARA GAMPANG BELAJAR AGD

INGAT ! Yang terpenting yang perlu kita ketahui dalam menentukan nilai AGD yaitu nilai pH dimana dikatakan ASIDOSIS apabila pH <7.35 dan ALKALOSIS apabila pH > 7.45. Selanjutnya, kita menentukan apakah hasil tersebut RESPIRATORIK atau METABOLIK dimana akan dikatakan RESPIRATORIK jika nilai paCO2 45-35, dan dikatakan METABOLIK apabila nilai HCO3 22-26.
Cara gampang lainnya yaitu dengan METODE ROME (Respiratory Opposite Metabolic Equal). Teman-teman perlu mengingat saja jika : nilai Respiratorik selalu berlawanan dengan nilai pH dan metabolik selalu searah dengan nilai pH.
Lihat contoh berikut :
1. pH 7.50
pCO2 20 mmHg
HCO3 21 mmol/L
Lihat nilai pH 7.50 = Lebih dari 7.45, atau nilai pH naik (Alkalosis)
PCO2 = 20 (nilai PCO2 menurun)
*Sebelum kita lihat nilai HCO3, pada soal ini sudah kelihatan, respiratorik selalu berlawanan dengan nilai pH. Dalam hal ini pH naik, PCO2 turun.Maka sudah pasti hasilnya nanti respiratorik.
Sehingga, nilai AGD menjadi : Alkalosis respiratorik
2. pH 7.19
pCO2 37 mmHg
HCO3 15 mmol/L
Lihat nilai pH 7.19 = nilai pH < 7.35 yang artinya nilai pH ke arah asidosis
PCO2 37 mmHg (normal) , sehingga kita perlu lanjut melihat nilai HCO3.
HCO3 15 = artinya nilai HCO3 menurun dari nilai normal.
Seperti metode ROME tadi, dibandingkan respiratori yang selalu berlawanan dengan nilai pH, HCO3 malah kebalikannya, yaitu nilai HCO3 selalu searah/sama dengan nilai pH. Dari contoh soal ini, diketahui nilai pH turun, begitupun nilai HCO3 (sama) turun juga. sehingga dapat disimpulkan bahwa nilai AGD pada contoh soal no 2, Asidosis metabolik.
Lalu bagaimana menentukan nilai pH tersebut terkompensasi penuhkah ? sebagiankah ? atau malah tidak terkompenasasi.
Yuuk kita lihat aturan ini :
1. Terkompensasi Penuh
Apabila pH (normal), sedangkan kedua dari komponen sisanya (PCO2 dan HCO3) abnormal.
Contoh :
pH normal
PCO2 abnormal
HCO3 abnormal
2. Terkompenasi sebagian
Apabila ketiga-tiga komponen abnormal (pH, PCO2, dan HCO3 ketiga-tiganya abnormal). Jelas ya ini hehehe
3. Tidak terkompensasi
- pH (abnormal), salah satu nilai diantara PCO2/HCO3 (abnormal), dan salah satu nilai diantara PCO3/HCO3 (Normal)
Contoh :
pH abnormal
PCO2 abnormal
HCO3 normal
atau :
pH abnormal
PCO2 normal
HCO3 abnormal
Yuuk kerjakan soal dibawah ini :
1. pH 7.214
PCO2 14.3 mmHg
HCO3 5.8 mmol/L
2. pH 7.481
PCO2 37 mmHg
HCO3 12 mmol/L
3. pH 7.361
PCO2 61 mmHg
HCOO3 14 mmol/L
Jawab dikomentar yaa :)
Tidak ada komentar:
Posting Komentar